NEW DELHI, Waspada.co.id – Debut Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti berakhir manis. Tampil pada babak 32 Besar India Open 2025 di New Delhi, Rabu (15/1), Dejan/Fadia menang atas pasangan Denmark.
Sebelumnya, Dejan berpasangan dengan Gloria Emanuelle Widjaja. Mulai India Open, Dejan diduetkan dengan Fadia dan berhasil mengalahkan Mads Vestergaard/Christine Busch (Denmark) 21-12, 21-16.
“Memang kami pasangan baru, jadi tadi coba fokus dulu ke diri sendiri untuk bisa bermain dengan game plannya yang sudah disiapkan. Kami juga terus menjaga komunikasi agar bisa bermain nyaman,” kata Dejan.
“Memang kami masih harus banyak berkomunikasi, Dejan harus lebih bawel untuk mengingatkan saya yang sudah lama sekali tidak bermain ganda campuran. Di ganda campuran, saya harus lebih cepat pergerakan kakinya agar bisa mencari celah menyerang,” ujar Fadia.
Tiket babak 16 Besar juga diraih Jonatan Christie. Unggulan kedua tunggal putra ini menundukkan Tzu Wei Wang (China Taipei) 21-18, 21-15. Nantinya, Jojo akan meladeni tantangan Li Yang Su juga asal China Taipei.
Wakil Indonesia keempat yang tampil di babak 16 Besar adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Melawan Tze Jian Lim/Tien Ci Wong asal Malaysia, Fajar/Rian menang rubber set 19-21, 21-10, 21-14.
Satu-satunya kekalahan dialami Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati. Kepastian itu didapat setelah Soon Huat Goh/Shevon Jemie Lai (Malaysia/4) menang atas Rinov/Lisa 21-17, 21-17. (wol/aa/pbsi/bwf/d1)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post