Waspada.co.id – Musim hujan mulai mengguyur beberapa wilayah di Indonesia, ketika hujan turun bagi sebagian anak ini menjadi momen yang menyenangkan karena bisa bermain sambil hujan-hujanan.
Namun, hal ini tentu membuat beberapa orangtua khawatir karena menganggap mandi hujan membuat anak-anak jadi rentan sakit dan terserang berbagai macam penyakit.
Padahal, tahukah Anda bahwa hujan tidak melulu menyebabkan anak sakit karena sebetulnya bermain hujan dikatakan tetap ada manfaat untuk kesehatan tubuh si kecil.
Nah, lantas apa saja ya manfaat mandi hujan untuk anak-anak? Seperti yang dilansir dari HelloSehat berikut penjelasannya.
1. Melatih kemampuan motorik dan sensorik: Karena anak akan menggerakkan seluruh tubuhnya untuk melompat menengok ke atas (melihat sumber hujan turun), menadah hujan dengan tangan, mencipratkan air, hingga merasakan perubahan sensor dari panas ke dingin.
Daya gerak dan aktivitas anak ini yang akan merangsang stimulasi motorik serta kemampuan fisik yang optimal, terutama rangsangan kulit yang langsung terkena air. Mengenalkan anak pada sensasi air hujan juga dapat membantu perkembangan sensorik anak. Sentuhan air, suara hujan, dan aroma hujan dapat merangsang berbagai panca indera anak.
2. Tingkatkan kreativitas dan imajinasi: Hujan akan menginspirasi anak, pikirannya akan melayang berimajinasi tentang hujan dan memanfaatkannya dengan ekplorasi permainan yang muncul dengan sendirinya.
3. Media edukasi: Ketika anak bermain hujan-hujanan, Anda sebagai orangtua sebaiknya mendampingi sambil mengedukasi. Bisa tentang asal mula hujan, mengapa, apa dan bagaimana hujan bisa terjadi, karena umumnya di momen bermain ini anak melontarkan banyak pertanyaan.
4. Menambah kemampuan fisik anak: Begitu tubuh bersentuhan dengan air hujan syaraf-syaraf sensorimotor anak pasti bekerja, merespon jatuhnya air dikulit anak.
Inilah kenapa anak akan mendongak ke atas menikmati rintik hujan yang menimpa wajahnya, memengadahkan tangannya, dan kaki yang mencari genangan-genangan air.
5. Meningkatkan kekebalan tubuh: Ini karena kondisi air hujan yang bersih dapat memberikan stimulus pada kulit dan merangsang produksi sel-sel kekebalan.
6. Beri rasa senang: Mandi hujan dapat memberikan pengalaman menyenangkan dan relaksasi bagi anak-anak. (Okz/d1)
Discussion about this post