MEDAN, Waspada.co.id – Seorang ibu rumah tangga (IRT) tewas setelah sepeda motor yang ditumpanginya ditabrak mobil di Jalan Jamin Ginting, Kelurahan Pasar Baru, Kecamatan Medan Baru.
Peristiwa nahas itu terjadi sekira Pukul 23.00 WIB malam kemarin, ketika mobil Fortuner BK 14 SLL dan BMW B 2907 diduga melakukan aksi balapan liar dengan kecepatan tinggi.
Berdasarkan informasi yang didapat, Senin (10/3), korban tabrakan itu bernama Nur Amelia Nasution penumpang ojek online. Sejauh ini insiden tabrakan maut itu masih dalam penyelidikan Satlantas Polrestabes Medan.
Wakasat Lantas Polrestabes Medan, Kompol Budiono, mengaku hingga kini pihaknya masih melakukan pemeriksaan saksi-saksi dan mencari rekaman CCTV di sekitar lokasi.
“Itulah akan kita ambil keterangan. Dari CCTV itu akan tau. Sampai sekarang ini belum ada masyarakat yang menerangkan mereka balapan. Kalau ada yang bisa menghadirkan saksi-saksi terkait itu, akan kita ambil keterangannya,” ujarnya.
Budiono mengungkapkan, Satlantas Polrestabes Medan telah mengantongi identitas pemilik mobil BMW berplat B 2907 KW yang sebelumnya dinyatakan kabur. “Peristiwa ini masih kita selidiki,” pungkasnya. (wol/lvz/d2)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post