MEDAN, Waspada.co.id – Ketua Badan Bela Negara (BBN) Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan dan Putra-Putri TNI-POLRI (FKPPI) Sumatera Utara, Martabaya SP, menunjukkan kepeduliannya terhadap anak-anak yatim dengan santunan ke Yayasan Panti Asuhan Jamiatul Washliyah di Jalan Karya Jaya, Medan, baru-baru ini.
Kegiatan ini menjadi penutup rangkaian kegiatan sosial BBN FKPPI Sumut selama bulan Ramadhan 1447 H tahun 2024 M. Dalam kesempatan tersebut, Ketua BBN FKPPI Sumut, Martabaya langsung menyerahkan bantuan senilai Rp4.500.000 kepada yayasan yatim piatu tersebut.
“Alhamdulillah, rangkaian kegiatan Ramadan Badan Bela Negara FKPPI PD II Sumut telah kita tutup dengan penyerahan bantuan ini. Terima kasih sebesar-besarnya kepada rekan-rekan juang yang telah berpartisipasi, baik dari segi materi, waktu, maupun tenaga untuk aktif dalam kegiatan ini,” ujar Martabaya SP kepada Waspada Online, Selasa (25/3).

Pengurus Yayasan Panti Asuhan Jamiatul Washliyah, H Anhar Manik, menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian BBN FKPPI Sumut. Mereka mengapresiasi inisiatif ini dan berharap silaturahmi serta dukungan sosial seperti ini dapat terus berlanjut. “Bantuan ini sangat berarti bagi kami, terutama dalam memenuhi kebutuhan anak-anak di panti asuhan,” kata salah satu pengurus panti.
Selain memberikan santunan, Martabaya SP juga mengajak anak-anak untuk terus semangat dalam menempuh pendidikan dan meraih masa depan yang lebih baik. Ia menekankan bahwa BBN FKPPI Sumut siap memberikan dukungan moral serta motivasi bagi generasi muda agar menjadi individu yang mandiri dan berdaya saing.
Kegiatan ini diakhiri dengan doa bersama serta sesi ramah-tamah antara jajaran BBN FKPPI Sumut dan anak-anak panti asuhan. Martabaya SP berharap Ramadan tahun depan mereka dapat kembali berbagi dan membantu lebih banyak orang yang membutuhkan. “Akhir kata, semoga kita dipertemukan kembali dengan bulan Ramadan tahun depan. Aamiin Ya Rabbal Alamin,” pungkasnya. (wol/acm/d2)
Editor: Rizki Palepi
Discussion about this post