MEDAN, Waspada.co.id – Penuhi kebutuhan para calon pengantin, JW Marriott Hotel Medan dengan bangga menyelenggarakan Wedding Expo eksklusif di awal tahun ini, “Home Built On Love, a Haven Of Memories”.
Berkolaborasi dengan The Signature Event Planner & The Marriage Story, acara dikemas secara minimalis, ringan, dan manis, namun tetap mampu membawa sejuta senyuman bagi para calon pengantin yang hadir.
Acara ini berlangsung pada 16 hingga 19 Januari 2025, bertempat di Florida, Oregon, dan Maryland Room JW Marriott Hotel Jalan Putri Hijau Medan.
“Akan ada 35 vendor ternama dan terpercaya hadir dalam wedding expo kali ini,”tutur Project Director The Signature Event Planner Jennifer Lim didampingi Director of Sales JW Marriott Hotel Medan, Vina Christine, Jumat (17/1).
Disampaikan Sales Representative The Marriage Story, Dina Andryanty bahwa para vendor akan memberikan penawaran terbaik bagi calon pengantin yang sedang mempersiapkan perjalanan menuju hari bahagia mereka, yaitu pernikahan.
“Setelah berhasil melaksanakan berbagai Wedding Expo berkolaborasi dengan begitu banyak Venue & Hotel ternama, menggandeng vendor-vendor terbaik yang ada,”ungkapnya.
Dengan rekam jejak tersebut, kami ingin terus memberikan hal-hal positif dan juga service terbaik dalam dunia pernikahan di Medan bahkan di luar Medan. Maka kali ini kami juga tak kalah antuasiasnya dalam melaksanakan pameran ini, terlebih karena masih terus diberikan kepercayaan oleh JW Marriott Hotel Medan serta mendapatkan support yang begitu besar dari General Manager JW Marriott Hotel Medan, Mr. Shashank Sinha,” bebernya.
Menurutnya, pameran pernikahan ini akan menjadi platform yang menawarkan beragam kebutuhan bagi calon pengantin, mulai dari venue, desainer ternama, dekorasi pernikahan, undangan, perhiasan, fotografer, videografer, perangkai bunga terampil, hingga perabot rumah tangga untuk mengisi rumah baru calon pengantin.
“Di sini calon pengantin berkesempatan untuk langsung bertemu dan berinteraksi dengan vendor-vendor terbaik di industri pernikahan,” ucapnya.
Director of Sales JW Marriott Hotel Medan Vina Christine juga menjelaskan para calon pengantin juga berkesempatan untuk mendapatkan wawasan dan saran terbaik dari para ahli untuk mewujudkan impian mereka menjadi kenyataan.
“Ditambah lagi ada berbagai hadiah atau penawaran menarik yang bisa didapatkan setiap harinya, termasuk kesempatan untuk memenangkan Grand Prize yang luar biasa,”katanya.
“Di dalam acara ini kami juga akan menjanjikan pengalaman yang nyaman, penuh kehangatan, dan menyenangkan bagi semua pengunjung. Sehingga calon pengantin berkesempatan untuk membayangkan, merencanakan, dan menciptakan pernikahan yang mencerminkan selera dan gaya pribadi mereka,”ungkapnya.
Ditambahkan Sales Representative The Marriage Story, Dina Andryanty bahwa Home Wedding Expo dipersembahkan oleh JW Marriott Hotel Medan berkolaborasi dengan The Signature Event Planner & The Marriage Story.
“Pameran ini juga didukung oleh vendor-vendor ternama yaitu Fuchsia Decoration, Epixpro, Helloo Livin, Infinite, Yangs Stage Contractor, Decoruma, Safari Production, Visual FX Studio, Broadway Creation, Sheerss, Brides Of Dejavu, Henri Winata, William Zheng Couture, Wong Hang Tailor, Shinta Novi Couture, Helloobooth, Shine Music, Sunbright Entertainment, Dovinz Cake, Kofuku Table Setting & Cake, Oriental Sangjit, Hwa Hee, Cadeau Souvenir, Lamia Florist,
Laverose, Lovely Card, Brighton Card, Invita.id. Kemudian, Brides Choice,Cloverdale Headpiece, Ilona Headpiece, Ivee Jewellery,”tambahnya.
Ruangan pameran berada di lantai 1 JW Marriott Hotel Medan ‘disulap’ nyaman seperti layaknya ‘home’ sebenarnya. Ada terlihat sofa atau furniture pelengkapnya produk dari vendor Dekoruma.(wol/rls/eko/d2)
Discussion about this post