IKSAN CITY, Waspada.co.id – Putri Kusuma Wardani mengakhiri puasa gelar dengan menjuarai tunggal putri Korea Masters 2024 di Iksan City, Minggu (10/11). Ini menjadi gelar perdana Putri sejak menjuarai Orleans Masters 2022.
Di final yang berlangsung selama 40 menit, Putri KW yang juga unggulan kedua menumbangkan Han Xian Qi (China) 21-14, 21-14. Ini mengakhiri penantian Putri KW yang selalu menjadi finalis sepanjang tahun ini.
“Pastinya pertama mengucap syukur alhamdulillah, sangat senang bisa kembali ke podium tertinggi di Korea Masters ini,” katanya.
“Gelar ini untuk keluarga yang selalu mendukung, orang-orang terdekat yang tidak pernah lelah kasih support, buat pelatih saya dan sektor tunggal putri. Tidak lupa terima kasih juga untuk PBSI,” tuntas Putri KW.
Indonesia sempat berpeluang meraih gelar ganda campuran. Sayangnya, Guo Xin Wa/Chen Fang Hui (China) menggagalkan upaya Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang kalah dua set langsung 21-10, 21-12.
Tunggal putra dijuarai Kunlavut Vitidsaran yang mengalahkan Wang Zheng Xing (China) 21-18, 21-18. Tuan rumah kebagian gelar ganda putri ketika Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong mengatasi unggulan kedua Li Yi Jing/Luo Xu Min (China) 21-14, 16-21, 21-18.
Terakhir, unggulan utama ganda putra Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) menaklukkan Jin Yong/Kim Won Ho (Korea) 21-13, 21-19, 21-14. (wol/aa/tsw/pbsi)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post