BARCELONA, Waspada.co.id – Barcelona pesta gol kala menghajar Valencia dengan skor telak 7-1 dalam lanjutan La Liga 2024/2025 yang dihelat di Estadi Olimpic Lluis Companys, Senin (27/1) dini hari WIB.
Barcelona tampil mendominasi pertandingan. Terbukti di menit ke-3 Barca sudah berhasil membuka keunggulan. Berawal dari crossing Lamine Yamal, De Jong melakukan kontrol sebelum melepas tembakan untuk membobol gawang Valencia yang dikawal Giorgi Mamardashvili.
Lima menit kemudian, Barca sukses menggandakan keunggulan. Crossing Alejandro Balde berhasil disontek Torres untuk menggetarkan gawang Valencia.
Menit ke-14, giliran Raphinha yang mencatatkan namanya di papan skor. Raphinha mengelabui Mamardashvili sebelum menceploskan bola menjadi gol.
Barca semakin menjauh usai Fermin Lopez mencetak gol di menit ke-24. Jelang turun minum, Lopez kembali membobol gawang Valencia memanfaatkan bola rebound.
Memasuki babak kedua, Barca yang sudah unggul 5-0 masih mendominasi permainan. Keunggulan 5-0 membuat Barca menjadi lengah. Situasi ini dimanfaatkan Hugo Duro untuk mencetak gol di menit ke-59 lewat sontekan first time meneruskan crossing Diego Lopez.
Barca kembali menjauh di menit ke-66. Berawal dari assist Fermin Lopez, Lewandoski berhasil melepas tembakan ke tiang jauh tanpa bisa dijangkau Mamardashvili.
Barca semakin tak terkejar, di menit ke-71, tembakan Ferran Torres berbelok menjadi gol usai mengenai Tarrega. Skor 7-1 pun tak berubah hingga peluit panjang berbunyi.
Dengan hasil ini, Barca berhak naik ke peringkat tiga klasemen dengan poin 42. Sementara itu, Valencia terpuruk di peringkat 19 dengan poin 16.
Hansi Flick Cetak Rekor 100 Gol untuk Barcelona
Kemenangan impresif atas Valencia itu juga memastikan Barcelona telah menembus catatan 100 gol bersama sang pelatih Hansi Flick musim ini dalam total 32 laga di semua ajang, Barcelona mengemas total 101 gol. Artinya, rata-rata Barca mampu mendulang 3,16 gol per gim!
Hansi Flick pun mencatat rekor sebagai pelatih tercepat kedua Barca yang mampu menggapai torehan 100 gol.
Peracik taktik asal Jerman itu hanya kalah dari Helenio Herrera yang mampu menorehkan catatan 100 gol dalam 31 pertandingan awal bersama Barca pada 1959.
Hansi Flick berada di depan Luis Enrique (34 pertandingan), Tito Vilanova (34), Domenec Balmanya (36), Ladislao Kubala (36), dan Pep Guardiola (37). (wol/bola/kmps/d1)
Discussion about this post