LONDON, Waspada.co.id – Chelsea akhirnya mengakhiri lima pertandingan Liga Premier tanpa kemenangan dalam laga pekan 22 yang digelar di Stamford Bridge dengan mengalahkan Wolves 3-1, Selasa (21/1) dini hari WIB.
Pada babak pertama Chelsea mencoba tampil agresif, hasilnya di menit ke-24 Tosin Adarabioyo mengoyak gawang Wolves.
Chelsea gagal mempertahankan keunggulan setelah Matt Doherty mencetak gol di menit 45+5 masa injury time babak pertama. Skor 1-1 menutup babak pertama.
Di babak kedua Chelsea kembali melanjutkan dominasi. Sejumlah peluang berhasil diciptakan oleh tuan rumah.
Akhirnya Chelsea kembali memimpin di menit ke-60. Crossing Kiernan Dewsbury-Hall berhasil dimanfaatkan Cucurella yang berdiri bebas di muka gawang Wolves. Ia pun dengan mudah menyontek bola menjadi gol.
Lima menit kemudian, Chelsea kembali menambah keunggulan menjadi 3-1. Tendangan bebas Cole Palmer disundul Trevoh Chalobah. Sebelum bola melewati garis gawang, Madueke menyundulnya menjadi gol.
Hingga peluit panjang berbunyi tak ada gol tambahan yang tercipta. Skor 3-1 untuk kemenangan Chelsea menjadi hasil akhir laga ini.
Seusai laga pelatih Chelsea Enzo Maresca memuji penampilan Marc Cucurella, bek sayap yang sudah mencetak dua gol buat Chelsea di Liga Inggris 2024-2025
“Bagi saya, ini adalah tentang berada di posisi yang tepat, tidak peduli apakah Anda tinggi atau kecil,”
“Gol yang ia cetak ke gawang Brentford dan hari ini adalah karena ia berada di posisi yang tepat. Dia sangat cerdas dan melakukannya dengan sangat baik,” ucap Maresca.
Kemenangan atas Wolves ini akan menjadi modal Chelsea untuk menantang Man City pada pekan depan.
“Untuk saat ini kami senang bahwa kami memenangkan pertandingan ini, kemudian besok kami mulai berpikir tentang City yang pasti akan menjadi pertandingan yang sulit,” kata Maresca dilansir dari BBC.
“Dalam lima pertandingan terakhir kami tidak menang namun saya telah mengatakan berkali-kali bahwa kami tampil baik.”
“Kami menciptakan banyak peluang namun tidak mencetak gol. Malam ini kami akhirnya mencetak gol dan mendapatkan tiga gol,” tutur pelatih asal Italia itu menambahkan.
Dengan hasil ini, Chelsea naik ke peringkat empat klasemen dengan poin 40, menggeser Man City dan Newcastle. Sementara itu, Wolves berada di peringkat 17 dengan poin 16. (berbagai sumber/d1)
Discussion about this post