MEDAN, Waspada.co.id – Wakil Ketua Majelis Syuro DPP Partai Ummat, Malem Sambat Kaban SE MSi, disingkat M.S Kaban memberikan restu terhadap partainya untuk mendukung dan memenangkan Prof.Dr.Ridha Dharmajaya Sp.BS (K) sebagai Wali Kota Medan 2024.
Restu dan dukungan dari mantan Menteri Kehutanan di Kabinet Indonesia Bersatu era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu disampaikan usai deklarasi dukungan DPD Partai Ummat Kota Medan terhadap Prof Ridha di sekretariat DPD Partai Ummat Kota Medan, Jalan Beo, Rabu (14/8) siang.
“Saya sebagai wakil Ketua Majelis Syuro Partai Ummat merasa bersyukur karena ketua DPD Partai Ummat Kota Medan telah memberikan satu pilihan pada Prof Ridha untuk menjadi calon walikota Medan dan mudah-mudahan akan menjadi walikota Medan dan Medan yang betul-betul lebih maju, lebih baik,” ujarnya.
M.S Kaban juga tak sangka memberikan support sepenuhnya agar seluruh masyarakat Kota Medan memberikan pilihan yang terbaik kepada Prof Ridha bersama-sama dengan partai Ummat.
“Kita semua harus ajak seluruh komponen masyarakat, seluruh tokoh-tokoh Melayu, para ulama, tokoh-tokoh adat dan seluruh komponen yang ada di Kota Medan. Mari kita bangun Medan yang lebih maju, lebih baik dan lebih sehat.
Dirinya optimis hal itu bisa terwujud di bawah kepemimpinan Prof Ridha yang memiliki latarbelakang kesehatan di Kota Medan.
“Karena Prof Ridha adalah seorang dokter dia harus bisa membuat Medan yang lebih sehat masyarakatnya dan sejahtera rakyatnya, dan kita yakin itu bisa terwujud,” ungkapnya.
Terpisah, Prof Ridha melihat kesempatan ini menjadi momen yang paling tepat bagi Partai Ummat melengkapi langkahnya menuju walikota Medan.
“Partai ummat harus mengambil momen sebagai partai pendukung. Ini momen yang sangat baik untuk diisi. Saya melihat potensi itu dan ada peran yang bisa diambil untuk sama-sama berjuang dan memenangkan Pilkada Kota Medan 2024,” ucapnya. (wol/ags/d2)
Discussion about this post