MEDAN, Waspada.co.id – Masyarakat Melayu se-kawasan Pantai Timur, Sumatera Utara (Sumut) mendeklarasikan dukungan dan siap memenangkan paslon nomor urut 2, Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala dalam Pilgub Sumut 2024.
Deklarasi itu disampaikan para tokoh Melayu dari Langkat, Binjai, Medan, Deli Serdang, Serdang Bedagai, Batu Bara dan Asahan, serta dihadiri ratusan orang di Posko Pemenangan Edy-Hasan, Jalan Jenderal Jenderal Sudirman 39 Medan, Selasa (5/11).
Dihadapan Edy Rahmayadi, salah satu perwakilan H Sukhyar menyatakan puak Melayu se-kawasan Pantai Timur bersatu dan bekerja keras untuk memenangkan paslon yang diusung PDI Perjuangan dan lima parpol lainnya itu pada Pilkada 27 November 2024 mendatang.
Sementara itu Ketua Badan Koordinasi Pembangunan Masyarakat Pantai Timur, Syarifuddin Siba, menyatakan kesetiaan masyarakat Melayu tidak pernah luntur dan tertukar.
Namun semuanya bersatu untuk memenangkan Edy-Hasan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut sebagimana yang dilakukan puak Melayu pada tahun 2018 saat Edy Rahmayadi terpilih menjadi Gubernur Sumut.
“Seujung rambut masyarakat Melayu tidak ragu akan kemenangan Edy Rahmayadi,” ujar Syarifuddin Siba, seraya menyatakan harapannya agar Edy Rahmayadi kelak memimpin Sumut dengan bermarwah, bermartabat dan maju.
Siba menambahkan kemenangan Pilgub Sumut 2024 sangat ditentukan masyarakat di wilayah Pantai Timur. Hal itu karena pemilih di kawasan ini mencapai lebih 8 juta pemilih.
Tokoh Melayu ini menyampaikan aspirasi untuk pembangunan kawasan Pantai Timur antara lain inovasi pembangunan wisata bahari, pemberdayaan nelayan dan meningkatkan pendidikan anak anak nelayan.
“Kami punya kepentingan besar untuk kemenangan Edy Hasan” ujar Siba.
Sementara itu Calon Gubernur Edy Rahmayadi menyampaikan terima kasih dan rasa bangga atas dukungan dari masyarakat melayu Pantai Timur. Ia
Dirinya menyatakan sesungguhnya lima tahun yang lalu, akan menindaklanjuti masukan dari tokoh Melayu terutama kemajuan pendidikan, pengembangan wisata bahari dan pemberdayaan nelayan.
Namun karena musibah Covid-19, penganggaran yang sudah direncanakan terpaksa ditunda. Ia berjanji akan menindaklanjuti masukan dan aspirasi masyarakat Pantai Timur.
“Saya akan majukan Pantai Timur, termasuk memberikan perhatian pada pemberdayaan kaum perempuan tanpa mengabaikan daerah lainnya,” ujar mantan Pangkostrad ini.
Deklarasi dukungan politik masyarakat melayu Pantai Timur turut dihadiri para ulama seperti KH Zulfikar Hajar, KH Prof Dr Amiruddin MS dan Ustaz Amhar Nasution beserta tokoh tokoh melayu lainnya.
Sebelumnya turut menyampaikan sambutan, Ketua Panitia Mayjen Purn M Hasyim dan mewakili tokoh wanita melayu Dr Cici Wardaya yang pada intinya meyakini kepemimpinan Edy Rahmayadi adalah sosok yang bersih dan meminta masyarakat Melayu kompak bersatu memenangkan pasangan Edy Hasan serta mengajak masyarakat untuk turut mengawasi Pilkada ini dari kecurangan. (wol/man)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post