MEDAN, Waspada.co.id – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional I Sumatera Utara telah memberangkatkan sebanyak 146.482 penumpang selama libur sekolah tahun ajaran 2023/2024.
Manager Humas KAI Divre I Sumut, Anwar Solikhin, menuturkan musim libur sekolah tahun ajaran 2023/2024 telah dimulai sejak Senin 24 Juni 2024 yang lalu. Hingga Jumat 12 Juli 2024, KAI Divre I Sumut mencatat sebanyak 146.482 tiket telah terjual atau sebesar 83 persen dari jumlah 176.912 tempat duduk yang disediakan.
Jika dibandingkan dengan hari biasa, pada momen libur panjang ini terdapat peningkatan sekitar 16 persen.
“Untuk penjualan tiket KA dimasa libur di wilayah Divre I Sumut akan terus bertambah, mengingat libur sekolah masih berlangsung hingga 14 Juli 2024,” tutur Anwar, Miggu (14/7).
Berdasarkan data penjualan, puncak volume penumpang tertinggi pada periode libur sekolah tahun ini terjadi pada Minggu 7 Juli 2024 sebanyak 8.859 penumpang.
“Hingga saat ini, rute favorit masyarakat pada periode long weekend libur sekolah tahun ini diantaranya adalah Medan – Tanjung Balai, Medan – Rantau Prapat, dan Medan – Siantar,” ungkap Anwar.
KAI mengimbau kepada masyarakat yang akan bepergian liburan sekolah menggunakan jasa KA dapat segera melakukan pemesanan tiket melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id, dan channel penjualan resmi lainnya. Untuk pembelian tiket di loket stasiun hanya melayani penjualan tiket go show.
“Dalam menyediakan transportasi kereta api khususnya pada masa long weekend, KAI berkomitmen akan melayani masyarakat dengan aman dan bebas dari kemacetan di jalan raya. Sehingga momen liburan sekolah bersama keluarga dapat dinikmati dengan nyaman dan menyenangkan,” jelas Anwar.
KAI Divre I Sumut Hadirkan Promo “Juleha (Juli Lebih Hemat)” Untuk KA Sribilah Utama
“Sementara itu, mengingat libur sekolah akan segera berakhir, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divre I Sumut menghadirkan Promo “Juleha (Juli Lebih Hemat)” bagi masyarakat yang membeli tiket KA Sribilah Utama relasi Stasiun Medan – Rantauprapat (PP) dengan diskon hingga 20% dari tarif normal,” katanya.
Promo ini berlangsung pada tanggal 13 s.d 16 Juli 2024 untuk keberangkatan tanggal 15 s.d 31 Juli 2024. Pembelian tiket Promo “Juleha” dapat dilakukan melalui aplikasi Access by KAI.
“Promo ini ditujukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan pada momen pasca libur sekolah dengan tarif yang terjangkau. KAI berharap masyarakat memanfaatkan promo ini sebaik-baiknya karena jumlahnya terbatas,” ungkap Anwar.
Tarif diskon ini tidak dapat digabungkan dengan tarif reduksi (kecuali reduksi infant), tarif khusus, atau diskon lainnya. Tiket dengan tarif diskon ini dapat dibatalkan atau diubah jadwal sesuai aturan yang berlaku,” tandasnya. (wol/eko/d2)
Editor: Ari Tanjung
Discussion about this post