MEDAN, Waspada.co.id – Menjelang Idul Fitri 1445 H, sebahagian masyarakat mulai mempersiapkan hampers untuk diberikan kepada saudara, rekan, ataupun kerabat. Biasanya yang banyak diburu itu salah satunya adalah hampers kue kering yang unik.
Memanfaatkan moment tersebut, Jawara Roti & Kue, menyediakan beragam pilihan hampers lebaran yang cantik dan tentunya lezat, cocok untuk dikirimkan kepada kerabat dan keluarga. Diharapkan menjadi pilihan yang tepat untuk memeriahkan momen spesial ini, khususnya bagi warga Medan dan sekitarnya.
Operasional Manager Jawara, Vito, menuturkan hampers selalu ada pada momen-momen hari besar keagamaan. Dan di lebaran tahun ini, pihaknya mengusung tema dengan nama-nama kota yang ada di Indonesia.
“Ada sekitar 21 jenis hampers dengan 31 jenis pilihan kue kering. Hampersnya kita buat seunik mungkin dengan dibalut keranjang rotan ataupun kotak dengan nuansa islami seperti masjid dan lainnya. Harganya mulai dari Rp250 ribu hingga Rp2 jutaan,” tuturnya, Minggu (24/3).
Beberapa hampers yang unik seperti Bengawan Solo juga ada Adonara. Tak hanya hampers yang ditawarkan bisa dibeli, masyarakat juga dapat membuat hampers sesuai dengan keinginan mereka sendiri untuk memberikan sentuhan personal.
“Berbicara trend lebaran, kue kering yang menjadi incaran konsumen bervariasi, tidak hanya yang rasa manis tetapi juga, asin, gurih bahkan yang terbuat dari buah. Dan bukan hanya kue kering, pihaknya juga menyediakan cemilan seperti kacang-kacangan,” ungkapnya.
Kalau untuk favorit roti kering banyak ya, salah satunya nastar. Harganya juga tidak mahal. Selain pilihan hampers yang menarik, juga baru saja dihadirkan ‘Cookie Croissant’. Dengan memadukan kelembutan croissant dengan cita rasa cookies yang khas.
Vito menambahkan, sebagai bentuk terima kasih atas dukungan masyarakat yang tiada henti, ada juga aplikasi loyalitas terbaru, Jawara+. Melalui aplikasi ini, masyarakat dapat mengumpulkan poin setiap berbelanja, yang nantinya dapat ditukarkan dengan hadiah atau diskon.
“Dengan jaringan distribusi luas, kita bisa kirim ke berbagai kota di Indonesia, seperti Padanglawas, Asahan, Aceh, Jambi, Bengkulu, Padang, dan masih banyak lagi. Jadi banyak warga yang bisa menikmati,” tandasnya.(wol/eko/d2)
Editor: Rizki Palepi
Discussion about this post