MEDAN, Waspada.co.id – Polsek Medan Baru melakukan inovasi dengan menghadirkan dua unit kendaraan ‘Kereta Senyum’ dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di wilayah Kota Medan.
Hadirnya ‘Kereta Senyum’ Polsek Medan Baru di tengah-tengah masyarakat yang digagas Kapolsek Medan Baru Kompol Hendrik Aritonang mendapat apresiasi dari Kapolrestabes Medan Kombes Pol Gidion Arif Setyawan.
“Kereta Senyum ini diinisiasi Kapolsek Medan Baru yang bertujuan menyentuh langsung masyarakat di gang-gang maupun di tempat-tempat yang tidak dapat disentuh kendaraan roda empat,” ujar Gidion.
Ia mengatakan, kendaraan ‘Kereta Senyum’ akan digunakan personel Bhabinkamtibmas Polsek Medan untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan. Salah satunya pada momentum bulan puasa personel akan membagikan takjil berbuka puasa serta paket sembako kepada masyarakat.
“Kehadiran personel ‘Kereta Senyum’ Polsek Medan Baru diharapkan dapat lebih bersahabat dengan masyarakat sehingga situasi kamtibmas di Kota Medan tetap terjaga dengan baik,” katanya.
Gidion menambahkan, untuk kedepannya setiap polsek jajaran Polrestabes Medan akan ada penambahan unit kereta senyum dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di Kota Medan.
“Setidaknya jumlah kereta senyum sesuai dengan jumlah polsek ya, kurang lebih 13 kereta. Kemudian Polsek yang jangkauannya luas mungkin bisa 2 paling tidak bisa 15 unit kereta senyum,” pungkasnya. (wol/lvz)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post