REDELONG, Waspada.co.id – Sepuluh unit rumah warga di Dusun Mutuah, Kampung Bahgie Bertona, Kecamatan Bandar, Kabupaten Bener Meriah terbakar.
Kepala BPBD Bener Meriah, Safriadi mengatakan, peristiwa kebakaran itu terjadi sekitar pukul 00.05 WIB, Rabu (22/5) dini hari.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Adapun rumah yang hangus terbakar milik Linda (almarhum), Nurdin (65), Mukhtaruddin (60), Maimunah (91), Kartini, Muzakir (42), Subhan (51), Kasmiati (94), Rasidin (72), dan Hasan Basri (79). Serta turut berimbas pada rumah milik Iwan Adha (42), dan Zulkifli (49).
Untuk memadamkan api, petugas mengerahkan sebanyak sembilan unit mobil pemadam ke lokasi ditambah satu unit tangki BPBD, water cannon milik Brimob.
“Kurang lebih berjibaku selama 3,6 jam api baru dapat dipadamkan oleh petugas damkar yang dibantu aparat TNI, Polri dan masyarakat,” kata Safriadi kepada Waspada Online.
Menurutnya, saat kejadian angin sangat kencang sehingga api cepat menyambar dan membesar. “Ketika petugas dari posko 01 Bandar sampai di TKP, melihat api sudah membesar dikarenakan angin cukup kencang sehingga harus meminta back-up dari posko lain,” ujarnya.
Untuk saat ini, penyebab kebakaran masih dalam penyidikan pihak kepolisian. Sementara para korban terpaksa harus mengungsi ke rumah kerabat terdekat. “Kita akan segera menyalurkan bantuan masa panik,” kata Safriadi. (wol/win/d2)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post