NAKHON RATCHASIMA, Waspada.co.id – Tiga gelar runner-up menjadi hasil maksimal wakil Indonesia pada Toyota International Challenge 2024 di Nakhon Ratchasima, Thailand, Minggu (31/3). Ketiga gelar diraih tunggal putra-putri dan ganda campuran.
Tampil gemilang sepanjang turnamen, Marwan Faza/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu seolah kehilangan taji di final melawan Pakkapon Teeraratsakul/Phataimas Muenwong (Thailand). Alhasil, Marwan/Faza kalah 21-13, 21-9.
Nasib serupa dialami Mutiara Ayu Puspitasari. Mutiara pun harus puas menjadi runner-up, setelah dikalahkan Riko Gunji (Jepang) 21-14, 21-15. Di tunggal putra, giliran Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay menyerah di tangan Panitchaphon Teeraratsakul (Thailand) 21-19, 21-12. (wol/aa/tsw/d2)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post