MADRID, WOL – Penampilan Iker Casillas yang naik turun membuat posisinya sebagai kiper nomor satu Spanyol dipertanyakan. David de Gea, digadang-gadang jadi pengganti, menyebut nomor 1 La Furia Roja masih milik Casillas.
Inkonsistensi Casillas bukan hanya saat sang kapten berseragam Real Madrid. Dalam beberapa kesempatan memperkuat Timnas Spanyol, penjaga gawang berusia 33 tahun itu dianggap bisa berbuat lebih baik saat gawangnya kebobolan. Casillas juga jadi salah satu pemain paling disorot saat Matador terdepak di fase grup Piala Dunia 2014 lalu.
Kondisi tersebut memunculkan anggapan kalau Casillas harus menyerahkan posisinya sebagai kiper nomor satu Spanyol. Sejak jadi kiper utama negaranya di tahun 2000, Casillas nyaris tak tersentuh. Namun itu tidak lagi terjadi saat ini karena ada De Gea yang punya penampilan solid bersama Manchester United.
Dalam laga ujicoba kontra Belanda, Rabu dinihari, De Gea dijadwalkan akan dipasang sebagai starter. Masuknya De Gea sejak menit pertama merupakan bagian dari rencana Vicente del Bosque merombak komposisi skuadnya. Namun, De Gea tak menganggap dirinya akan menggusur posisi Casillas dalam waktu dekat.
“Tidak untuk saat ini. Sekarang kami ada tiga (kiper) dan Iker masih jadi pilihan pertama. Anda tidak akan pernah tahu masa depan, Anda hanya harus menjalani apa yang ada saat ini,” sahut De Gea, Selasa (31/3).
Sudah memperkuat tim nasional sejak level U-15 hingga U-23, De Gea saat ini baru punya tiga caps di level senior. Dengan usia baru 24 tahun, De Gea pun dianggap sebagai kiper masa depan Spanyol. (wol/fifa/data1)
Editor AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post