MEDAN, WOL – Tim Khusus Reskrim Polsek Medan Sunggal, berhasil melumpuhkan seorang perampok wanita turis asing asal Tiongkok, Z Hou QI, dengan timah panas menerjang kakinya, karena tidak mengindahkan tembakan peringatan ke udara dan mencoba melarikan diri.
Kapolsek Medan Sunggal, Kompol Daniel Marunduri SH SIK MH, mengatakan kepada Waspada Online,
Tersangka dengan panggilan Ucok, setelah ditembak polisi langsung dievakuasi ke ruang IGD RS Bhayangkara Polda Sumut Jalan KH Wahid Hasyim Medan, untuk dilakukan pengobatan.
Mantan Kapolsek Delitua dan juga Kanit Jahtanras Polresta Medan ini menambahkan, tersangka merupakan buronan perampokan terhadap seorang wanita yang merupakan turis asing asal Tiongkok.
“Setelah mendapat laporan pengaduan, kita terus membentuk timsus Reskrim Polsek Medan Sunggal. Dengan kekompakan kerja keras personel dan dalam tempo singkat tersangka berhasil ditangkap,” jelas Kapolsek Sabtu (16/7) malam.
Sebelumnya, seorang wanita turis asal Tiongkok, Z Hou QI dirampok sopir bus angkutan Medan-Kabanjahe dan diturunkan di kawasan Tanjung Selamat, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang.
Barang berharga milik korban berupa uang, dan surat-surat penting berhasil dibawa kabur pelaku. Sementara paspor tidak berhasil diambil pelaku, karena disembunyikan korban. Hal ini disampakan seorang pria turunan Tionghoa sebagai penterjemah korban kepada Waspada Online di Medan, Kamis (14/7).
Menurutnya, korban datang ke Indonesia khusus menuju objek wisata Brastagi, Kabupaten Tanah Karo.
Korban menumpang bus mini jurusan Medan-Kabanjahe dan sopir bus itu nakal malah membawa korban di tempat sepi di kawasan Tanjung Selamat. Pelaku dua orang dan satu diantaranya sopir bus dan kernet menyikat uang korban dan lainnya.
“Aku bang, belum tau apakah korban ada dilakukan perbuatan tidak senonoh yang pelakunya sopir,” jelasnya.
Dalam kasus itu korban yang tidak bisa berbahasa Indonesia membuat pengaduan di SPKT Polsek Medan Sunggal.
“Korban saya bawa ke rumah sakit terdekat dibekali dengan surat dikeluarkan petugas SPKT Polsek bertanda, korban mau divisum,”  tutupnya.
Sedangkan keterangan lain mengatakan, pelaku selain menyikat uang dan surat berharga, korban sempat diciumi pelaku sampai puas.(wol/gacok/data3)
Editor: SASTROY BANGUN
Discussion about this post