JAKARTA, WOL – Politikus Partai Amanat Nasional Yandri Susanto menilai tidak masalah jika kedepan akan ada aksi demo yang akan muncul pasca penetapan Ahok sebagai tersangka.
“Demo nggak apa-apa biar proses hukum berikut lebih sungguh-sungguh lagi,” katanya, Kamis (17/11).
Menurutnya masyarakat memang harus ada untuk mengawal proses hukum dugaan kasus penistaan agama islam yang dilakukan calon petahana. Ini untuk mendorong agar aparat hukum lebih serius. Juga sebagai fungsi kontrol untuk menjauhkan proses ini dari intervensi.
“Masyarakat perlu mengawal proses hukum ini,” singaktnya.
Diberitakan sebelumnya, Bareskrim Polri telah menetapkan calon Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sebagai tersangka dugaan kasus penistaan agama, Rabu (16/11).
Diketahui, Polri telah menerima 14 laporan perkara penistaan agama, kemudian pemeriksaan dilakukan sejak tanggal 10 Oktober 2016 mulai dari pemeriksaan video tanpa diubah hingga gelar perkara secara terbuka dan terbatas pada Selasa (15/11). (ags/inilah/data2)
Discussion about this post