KAZAN,Waspada.co.id – Kolombia tidak memberi kesempatan kepada Polandia untuk bangkit pada persaingan Grup H Piala Dunia 2018. Tampil di Kazan Arena, Senin (25/6), Kolombia menang telak 3-0.
Kolombia lebih dulu memecah kebuntuan lewat Yerry Mina jelang turun minum berkat umpan terukur James Rodriguez. Menit 70, assist Juan Quintero membuat Radamel Falcao lepas dari kawalan pertahanan Polandia dan memperbesar keunggulan timnya. Lima menit berselang, Polandia dipastikan tersingkir Juan Cuadrado mencetak gol ketiga.
Selepas pertandingan, Robert Lewandowski menyatakan kekecewaan setelah tersingkir di Piala Dunia 2018. Tanpa basa basi, kapten Timnas Polandia tersebut menyebutkan permainan timnya kurang kualitas.
“Mungkin hanya itu yang bisa kami lakukan. Kita tidak hanya kalah sedikit. Kami berjuang, berusaha melakukan yang terbaik, tapi di saat yang bersamaan kami tidak bisa melakukan apa-apa,” ucap Lewandowski.
“Saya sendirian, kami berjuang, saya berjuang, saya melakukan apa yang saya bisa, tapi berjuang tidak cukup untuk meraih kemenangan di laga Piala Dunia, Anda juga harus memiliki kualitas dan kami hanya sedikit memilikinya,” sambung penyerang Bayern Munich itu.
Kolombia pun membuka asa lolos ke fase 16 Besar hasil mengoleksi tiga poin dari dua laga. Di laga terakhir, tim asuhan Jose Pekerman harus menghadapi pertarungan keras melawan Senegal untuk menjamin tiket lolos. Sebaliknya, Senegal butuh hasil seri sama seperti Jepang. (wol/aa/rtr/data1)
editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post