MOSKOW, Waspada.co.id – Timnas Senegal layak diberikan julukan penakluk wakil Eropa di gelaran Piala Dunia 2018. Melawan Polandia, tim asuhan Aliou Cisse secara mengejutkan menang 2-1.
Laga penyisihan Grup H tersebut berlangsung di Spartak Stadium, Moskow, Selasa (19/6) malam. Senegal mendapat gol dari bunuh diri Thiago Cionek dan Mbaye Niang, sedangkan Polandia memperkecil skor berkat Grzegorz Krychowiak.
Atas kemenangan ini, The Lions of Teranga patut menjadi tim yang diwaspadai oleh kontestan Grup H lainnya yakni Jepang dan Kolombia. Jepang sendiri mengawali turnamen juga dengan raihan poin penuh hasil menumbangkan Kolombia 2-1.
Senegal juga layak diberi gelar pembunuh raksasa. Hal ini mengacu pada sukses mempecundangi Prancis yang berstatus juara bertahan Piala Dunia 1998 di laga perdana Grup A Piala Dunia 2002.
“Kami berhasil mengendalikan permainan secara taktis dan emosional. Kemenangan ini berarti kami memasuki kompetisi dengan cara terbaik. Tapi kami tahu, akan menjadi pertandingan sulit untuk melawan Jepang (laga selanjutnya),” ujar Cisse, Rabu (20/6).
“Saya menjamin seluruh Afrika mendukung kami. Saya banyak mendapatkan telepon dari mana-mana. Dan, kami bangga mewakili (benua) Afrika,” katanya. (wol/aa/fifa/data1)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post