MEDAN, Waspada.co.id – Seribuan pemuda siap mendukung dan memenangkan Kodrat Shah menuju Senayan untuk menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024 dari Daerah Pemilihan (Dapil) I Sumut yang meliputi Kota Medan, Deliserdang, Serdangbedagai, dan Tebingtnggi.
Penyatakan sikap itu disampaikan di sela-sela acara bakti sosial menyatuni seratus anak yatim yang langsung dihadiri Kodrat Shah di Rumah Pondok Jambe, Pasar IV, Kecamatan Medan Marelan, Sabtu (13/4).
Acara dukungan terhadap Kodrat Shah yang juga Ketua MPW PP Sumut dihadiri para tokoh pemuda termasuk Mulyadi yang merupakan tokoh pemuda di Kecamatan Medan Marelan.
Ketua panitia Ardiansyah Sitepu, didampingi Ketua Tim Pendukung Kodrat Shah, Khairuddin Aritonang, meminta kepada seluruh pemuda khususnya pemuda Kota Medan untuk mendukung Kodrat Shah yang nilai mampu memperhatikan dan peduli terhadap Pemuda.
Sementara itu, Kodrat Shah, mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemuda Kota Medan yang telah memberikan dukungan kepada dirinya secara ikhlas dan tanpa ada paksaan.
Namun begitu, dukungan ini akan menjadi motivasi bagi diri saya agar lebih percaya diri untuk melangkah menjadi wakil rakyat di DPR RI.
â€Semoga amanah yang diberikan akan saya jalankan dengan baik dan benar,†pungkasnya.(wol/lvz/data1)
Editor: SASTROY BANGUN
Discussion about this post