Pistas del Helmantico, Waspada.co.id – Real Madrid menjalani laga sulit ketika dijamu tim Divisi Tiga, Unionistas. Meski bermain di lapangan yang mengkhawatirkan, Los Blancos menang 3-1 dan lolos ke fase 16 Besar Copa Del Rey.
Unggul materi pemain, Madrid langsung menguasai pertandingan. Di depan, pelatih Zinedine Zidane memasang Gareth Bale, Karim Benzema, dan James Rodriguez. Bale bahkan mencatatkan namanya di papan skor.
Begitu babak kedua dimulai, kiper Madrid yang dipercayakan kepada Alphonso Areola dikejutkan gol Alvaro Romero. Namun, skor imbang tak berlangsung lama karena Madrid balik unggul hasil bunuh diri Gongora. Di masa injury time, Madrid mencetak gol ketiga melalui Brahim Diaz.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengakui kemenangan atas Unionistas de Salamanca diraih dengan susah payah. Sebab, Madrid harus bermain dengan kondisi lapangan yang tidak ideal. Sebelum bertanding, Zidane sudah punya keluhan dengan kondisi lapangan yang dinilai tidak layak.
“Kami tahu seperti apa pertandingan yang kami jalani, lapangan di sini sangat kecil. Tetapi, ada motivasi yang besar. Ini adalah Copa del Rey, kompetisi yang ingin kami menangkan,” ucap Zidane.
“Sebuah pertandingan yang berat dan kami harus berjuang. Kami mencoba untuk bermain lebih melebar, tetapi itu tidak membantu. Tetapi, kami senang bisa lolos ke 16 Besar,” kata Zidane. (wol/aa/rm/data2)
editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post