LONDON, Waspada.co.id – Hasil undian babak ketiga Piala Liga Inggris (Carabao Cup) telah dirilis. Hasilnya, sejumlah laga menarik diprediksi akan tersaji, di antaranya pertemuan Manchester United melawan West Ham United.
Diketahui, Piala Liga Inggris sudah memasuki babak ketiga atau 32 Besar dan mulai digelar pada 20 September 2021. Salah satu hasil undian memastikan Setan Merah mendapat ujian berat saat menghadapi West Ham yang kini berstatus pemuncak klasemen Liga Premier.
Juara bertahan Liga Premier Manchester City ditantang oleh Wycombe Wanderers. Di pentas ini, tim asuhan Josep Guardiola terbilang dominan karena sudah menang empat tahun berturut-turut. Musim ini, The Citizens pun berpeluang besar mengulangi suksesnya tersebut.
Arsenal, mengawali musimnya dengan dua kekalahan, bertemu dengan Wimbledon. Meski begitu, The Gunners lolos ke babak ketiga dengan menghajar West Bromwich Albion (WBA) 6-0. Lalu, Tottenham Hotspur berhadapan dengan Wolverhampton Wanderers. Laga ini mempertemukan pelatih Spurs Nuno Espirito Santo dengan mantan klubnya.
Chelsea diharuskan meladeni tantangan Aston Villa, sedangkan Liverpool bertandang ke markas Norwich City.
Hasil undian babak ketiga Piala Liga Inggris:
Manchester United vs West Ham United
Preston North End vs Cheltenham
QPR vs Everton
Fulham vs Leeds United
Brentford vs Oldham Athletic
Watford vs Stoke City
Chelsea vs Aston Villa
Wigan Athletic vs Sunderland
Norwich City vs Liverpool
Burnley vs Rochdale
Arsenal vs Wimbledon
Sheffield United vs Southampton
Manchester City vs Wycombe Wanderers
Millwall vs Leicester City
Wolverhampton Wanderers vs Tottenham Hotspur
Brighton & Hove Albion vs Swansea City
(wol/aa/dailymail/ls/d2)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post