TOKYO, Waspada.co.id – David Jacobs berhasil menyumbang medali perunggu bagi Indonesia dari cabang tenis meja, Sabtu (28/8). David terhenti di semifinal tunggal putra klasifikasi kelas 10 di Tokyo Metropolitan Gymnasium.
Sempat tampil di pagi hari saat melakoni perempatfinal, David terlihat kehabisan stamina melawan Mateo Boheas. Petenis meja Prancis itu menang 3-2 (11-9, 11-8, 3-11, 5-11, 11-8). Kekalahan ini terasa menyakitkan bagi David yang justru memetik kemenangan serupa di babak 8 Besar.
Melawan Lian Hao (Tiongkok) di perempatfinal, David menang 3-2 (11-6, 12-10, 6-11, 10-12, 17-15) dalam tempo 48 menit. Pun demikian, David tetap membanggakan dengan sumbangan medali perunggu.
Di laga perempatfinal lain, Komet Akbar kalah di tangan Boheas 1-3 (12-14, 5-11, 11-5, 10-12). Berkat David, Indonesia kini sudah mengoleksi satu perak dan dua perunggu untuk sementara berada di peringkat 38 klasemen perolehan medali sementara. (wol/aa/olympics/d2)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post