MEDAN, Waspada.co.id – Ertina Barus salah seorang pedagang Pajak (Pasar, red) Melati Tanjung Selamat, Kecamatan Medan Tuntungan, mengaku harga bahan pokok masih terbilang normal. Namun, bahan-bahan ini sepi pembeli akibat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4.
“Untuk bahan pokok yang lainnya masih normal, selama PPKM ini barangnya tidak susah, tapi sekarang penjualannya yang susah,” katanya.
Dia juga mengatakan, diberlakukannya PPKM telah menjadikan pendapatannya juga sangat berkurang. “Sangat berdampak, pendapatan pun sangat berkurang,” ucapnya lirih.
Tak hanya dirinya, beberapa pedagang lain pun membenarkan hal itu, dampak dari PPKM Level 4 sangat terasa bagi mereka khususnya pedagang pasar. “Iya memang sangat berdampak ya buat kami yang jualan ini, karena orang-orang jadi sedikit yang belanja,” ungkap pedagang lainnya. (wol/geb/d2)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post