JAKARTA, Waspada.co.id – Kabar terkini, sang mantan istri Aming Evelyn Nada Anjani pernah membuat pengakuan mengejutkan sebelum memutuskan untuk menikah dengan Aming pada tahun 2016 silam.
Evelyn secara blak-blakan mengaku bahwa ia pernah melakukan suntik hormon saat dirinya masih berusia 18 tahun.
Hal ini Evelyn ungkap saat dirinya menjadi bintang tamu di acara talkshow Hotman Paris Show yang mana video-nya diunggah di kanal YouTube @Hotman Paris Show dengan host-nya Hotman Paris Hutapea dan Melaney Ricardo.
Sebelumnya, mantan istri Aming ini menceritakan bahwa ia dilahirkan sebagai perempuan. Namun ia pernah merasakan ada keraguan dalam dirinya dengan dua jati diri antara laki-laki dan perempuan.
Sehingga saat di usianya sudah 18 tahun, Evelyn memutuskan untuk suntik hormon pria di Jepang sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Efek dari suntik hormon pria ini, tak ayal membuat penampilan tubuh Evelin berubah menjadi layaknya lelaki atau cenderung tomboy.
“18 tahun suntik hormon, terus 6 bulan kemudian numbuh jenggot-jenggot tipis gitu,” kata Evelyn dari kanal Youtube @HotmanParisShow pada Kamis, 28 April 2022.
Bahkan Hotman Paris pun sempat mencecar wanita berusia 28 tahun dengan pertanyaan yang cukup membuatnya terkejut.
“Kamu kalau lihat laki-laki dan perempuan cenderung lebih suka sama siapa atau orientasi seksualnya,” tanya bang Hotman.
“Emm, aku sih lebih suka (terangsang) sama laki-laki,” tutur Evelyn dibarengi gelak tawa.
Namun, setelah sempat menjalin hubungan dengan Aming dan melihat keseriusan sang komedian itu untuk meminangnya kala itu,
Evelyn pun akhirnya berkomitmen untuk berubah menjadi jati dirinya sebagai seorang perempuan.
Sebelum menikah, Evelyn pun memutuskan untuk berhenti suntik hormon dan saat itulah hidupnya berubah hingga akhirnya dinyatakan hamil.
“Sebelum nikah aku memutuskan berhenti suntik hormon karena aku dengar mantan pingin punya anak,”
“Itu sulit banget karena langsung menstruasi lagi. 5 sampai 6 tahun ketahan, menstruasi lagi, terus hamil kan,” ucapnya.
Meskipun diketahui hubungan pernikahan Aming dan Evelin ini harus kandas dan hal ini menjadi pelajaran penting baginya untuk introspeksi diri serta berubah menjadi lebih baik kembali.
Walaupun kegagalan dalam berumah tangga ini tak membuat wanita yang berprofesi sebagai Disc Jockey (DJ) tersebut kapok untuk menikah lagi, hanya saja Evelyn ingin lebih berdamai dengan dirinya sendiri.(hops/wol/w1n)
Discussion about this post