MEDAN, Waspada.co.id – Gubernur Sumatera Utara (Gubsu), Edy Rahmayadi, meluapkan kekesalannya dengan geram setelah melihat Kantor Dinas Kehutanan Sumut jorok saat melakukan inspeksi mendadak (Sidak) hari pertama kerja pascalebaran Idul Fitri 1443 Hijriah, Senin (9/5).
Kekesalan Edy ditujukan kepada Kadis Kehutanan Sumut Harianto, karena diduga membiarkan kantornya tidak tertata bersih. “Kantornya sangat buruk, yang harus dia (Kadis) selesaikan. Kalau tidak diselesaikan, orang-orangnya saya selesaikan,” kesal Edy.
Orang nomor satu di Pemprov Sumut ini juga mengultimatum Kadis Kehutanan tersebut agar membersihkan kondisi kantor itu selama satu bulan ke depan. Bahkan, Edy tak segan-segan akan mencopot Kadis Kehutanan dan sejumlah pejabat eselon yang tidak melaksanakan arahan Gubernur.
“Jorok sekali tempatnya, banyak barang-barang sitaan di situ, pohon-pohon tak jelas, tidak pada tempatnya. Saya minta satu bulan, kalau tidak saya tertibkan semuanya,” tegasnya.
Dalam Sidak itu, Gubernur Sumut menemukan sejumlah ASN yang hanya duduk-duduk, meskipun hadir pada hari pertama kerja. Edy akan melakukan evaluasi atas temuan itu. “Ini dia yang tidak kerja ini, duduk-duduk, ngobrol sana sini, ini segara harus kita bahas,” pungkasnya. (wol/man/d1)
editor: FACHRIL SYAHPUTRA
Discussion about this post