BERINGIN, Waspada.co.id – Kualanamu International Airport (KNIA), Kecamatan Beringin, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, mencatat semenjak dibuka kembali pintu penerbangan internasional, angka penumpang baik kedatangan maupun keberangkatan mengalami peningkatan namun belum kembali normal.
Berdasarkan data diperoleh Waspada Online, calon penumpang baik keberangkatan maupun kedatangan internasional, menunjukkan angka yang fluktuatif setiap harinya dan terbilang mengalami kenaikan namun belum normal.
Head Of Coorporate Communicatiom & Legal Bandara Internasional, Dedi Al Subur, menjelaskan bahwa semenjak para maskapai kembali membuka pintu penerbangan Internasional, angka calon penumpang setiap harinya mengalami kenaikan.
“Tapi jika berbicara normal kembali, saat ini belum, jika dirata-ratakan berdasarkan jumlah penumpang perharinya untuk domestik dan internasional mencapai kurang lebih 18 ribu penumpang, dan 3000-an penumpang dari penumpang internasional,” tuturnya, Senin (1/8).
Berdasarkan data penumpang 31 Juli 2022 kemarin, jumlah penumpang dari pintu kedatangan mencapai 8.267 orang, keberangkatan 9.979 orang dan untuk penumpang bayi 228 orang.
“Angka ini menunjukkan peningkatan bila dibandingkan dengan angka sebelum adanya aturan baru terakhir yang telah ditetapkan oleh Kementerian Perhubungan,” tandasnya.(wol/eko/d2)
Editor: SASTROY BANGUN
Discussion about this post