MEDAN, Waspada.co.id – Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian, Airlangga Hartarto tinjau persiapan bahan pokok di Pusat Pasar Medan, Sabtu (24/12).
Didampingi Wakil Gubernur Sumut, Musa Rajekshah, Menko Airlangga mengunjungi sejumlah kios pedagang sekaligus memeriksa harga bahan pokok menjelang Natal dan Tahun Baru 2023.
“Tinjauan pasar melihat kesiapan Natal dan Tahun Baru. Dari persiapan yang ada harga semuanya stabil, dan beras juga tersedia, minyak goreng Minyakita juga tersedia,” sebut Airlangga.
Dalam kunjungannya, Menko Perekonomian juga menyerahkan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) ke sejumlah pedagang pasar dengan besaran Rp50 Juta hingga Rp500 Juta.
“Pemerintah tahun ini menyediakan Rp373 Triliun dan 90 persen sudah dilaksanakan. Tahun depan ditambah Rp450 Triliun. Jadi seluruh pedagang pasar minta kredit masih cukup,” ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Wagub Sumut mengucapkan terimakasih atas kunjungan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto ke Pusat Pasar untuk mengecek keterjangkauan harga serta ketersediaan pasokan pada Nataru 2022/2023 sekaligus menyerahkan KUR kepada para pedagang.
“Dalam kesempatan tadi, bersama BRI, Bank Mandiri, BNI, BSI dan Bank Sumut, Bapak Airlangga juga memberikan bantuan kredit kepada pedagang di Pusat Pasar. Beberapa diantaranya ada yang secara langsung menyampaikan ke Bapak Airlangga dan langsung dikabulkan oleh Bank Sumut,” pungkas Wagubsu. (wol/ega/d2)
Editor AGUS UTAMA
Discussion about this post