PANYABUNGAN, Waspada.co.id – Seperti biasa, Seksi Perawatan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Panyabungan, mengontrol tempat pengolahan makanan warga binaan agar kondisinya tetap bersih dan hiegenis, Sabtu (14/1).
Hal ini dikarenakan kegiatan ini sudah menjadi komitmen lembaga itu dalam menjaga kualitas makanan warga binaannya. Sehingga tempat pengolahannya pun senantiasa menjadi perhatian agar tetap selalu bersih.
Kalapas Panyabungan, Mustafa Kamaluddin Simamora, menyebutkan rutinitas menjaga kebersihan pada area dapur tersebut merupakan suatu kewajiban lembaganya agar selalu bersih dan hiegenis.
“Rutinitas kebersihan di area dapur ini memang menjadi suatu kewajiban yang harus selalu diterapkan,” katanya.
Kontroling itu pun dilakukan oleh staf pengawas Lapas. Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang bekerja di dapur diarahkan membersihkan semua peralatan yang digunakan untuk memasak. Termasuk juga dengan kebersihan lantai dan dinding dapurnya. (wol/wang/d1)
Discussion about this post