PINANGSORI, Waspada.co.id – Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin didampingi Ibu Hj Wury tiba di Bandara FL Tobing, Tapanuli Tengah (Tapteng), dalam rangka kunjungan kerja ke kawasan Barus, Selasa (14/2). Kehadirannya mendapat sambutan tarian Tepak Sirih dari siswa SMP Negeri 1 Sibolga.
Wapres disambut Sekretaris Daerah Provinsi Sumut (Sekdaprovsu) Arief S Trinugroho bersama Pangdam I/BB Mayjen TNI A Daniel Chardin, Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak, Ketua TP PKK Sumut Nawal Lubis didampingi Ketua Persit Kartika Chandra KiranaPD I/BB Intan Daniel Chardin, Ketua Bhayangkari Daerah Sumut Rita Panca Putra, dan lainnya.
Agenda utama Wapres dalam rangkaian kunjungan kerjanya kali ini menghadiri acara ‘Barus Bershalawat untuk Indonesia’ yang akan diselenggarakan di Lapangan Merdeka Barus, Padangmasiang, Kecamatan Barus, Kabupaten Tapanuli Tengah, Rabu (15/2) pagi ini.
Selain itu, Wapres juga akan singgah di Masjid Raya Barus untuk penanaman bibit kamper dan pohon rempah. Melengkapi agenda kunjungan kerjanya di Tapteng, Wapres juga akan berziarah ke Kompleks Makam Mahligai yang berada di Desa Aek Dakka.
Menurut berbagai literatur, Barus merupakan kota tua. Jauh lebih tua sebelum peradaban nusantara yang lahir dan tumbuh. Sempat dikenal sebagai Kota Emporium pada abad ketujuh. Sebagai kota pelabuhan internasional yang disinggahi para saudagar dari berbagai negeri di belahan dunia.
Daerah ini cukup potensial untuk dikembangkan menjadi kawasan Wisata Sejarah sekaligus spot Wisata Religi unggulan di Tapanuli Tengah. (wol/aa/d1)
editor AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post