BIRMINGHAM, Waspada.co.id – Dengan lolosnya dua wakil ganda putra ke semifinal All England 2023 pada Sabtu (18/3) ini, peluang All Indonesia Final terbuka lebar. Kedua pasangan itu adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/M Rian Ardianto.
Setelah menyingkirkan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China) 16-21, 21-19, 21-19, Ahsan/Hendra lolos ke semifinal. Demi target mengulangi sukses tahun lalu menjadi finalis, The Daddies wajib melewati hadangan Liang Wei Keng/Wang Chang asal China.
Fajar/Rian lolos ke semifinal dengan mengandaskan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana. Kalah 21-18, 21-13 dari Fajar/Rian yang juga unggulan utama tahun ini, Fikri/Bagas dipastikan gagal mempertahankan gelar juara.
Lolosnya dua wakil ganda putra ke semifinal, potensi All Indonesian Final pun berpeluang terjadi lagi layaknya tahun lalu. Kala itu, Fikri/Bagas menang atas Ahsan/Hendra 21-19, 21-13. Syarat ganda putra membawa pulang gelar juara, maka Ahsan/Hendra wajib mengungguli Liang/Wang dan Fajar/Rian menyisihkan He Ji Ting/Zhou Hao Dong.
Tiket semifinal juga diraih Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang menyingkirkan Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang) 21-19, 15-21, 21-19. Nantinya, ganda campuran Indonesia itu jumpa unggulan utama Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China).
Sayangnya, kans juara tunggal putra gagal dijaga. Anthony Sinisuka Ginting tersandung di perempatfinal setelah disingkirkan Anders Antonsen (Denmark) 21-14, 9-21, 21-17. (wol/aa/tsw/d1)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post