BEIJING, Waspada.co.id – Timnas Argentina sudah memulai tur Asia dan berada di China untuk menghadapi Australia. Indonesia pun diketahui menjadi salah satu tempat yang akan dikunjungi dan melawan Tim Tango pada 19 Juni mendatang.
Pada Sabtu (10/6), juara Piala Dunia 2022 itu sudah mendarat di Beijing. Dengan isu ludesnya tiket pertandingan di Indonesia, muncul isu kemungkinan La Pulga malah batal datang ke Tanah Air. Ternyata Messi mendapat masalah dengan visanya begitu mendarat di Beijing.
“Messi tiba di Beijing dan mendorong revolusi. Informasi eksklusif, dia hanya akan memainkan laga pertama melawan Australia, yang mana dia tidak ikut ke Indonesia untuk pertandingan 19 Juni,” kicau jurnalis Argentina, Leo Paradizo, di twitter.
Bersama Tim Tango, Messi dijadwalkan menghadapi Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan Jakarta pekan depan. Menurut laporan. Messi tertahan di bandara karena masalah paspor dan visa.
Dalam sebuah rekaman video yang beredar, tampak Messi terlibat perdebatan dengan pihak imigrasi. Sekitar setengah jam, kapten Timnas Argentina itu ditemani Angel Di Maria dan pemain lainnya baru diperbolehkan meninggalkan bandara dan melanjutkan perjalanan.
Messi sendiri baru saja memastikan telah meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) yang tidak memperpanjang kontraknya. Kini, peraih tujuh Ballon d’Or itu memilih berlaga di MLS bersama Inter Miami yang dimiliki oleh David Beckham. (wol/aa/twt/espn/d1)
Editor: AUSTIN TUMENGKOL
Discussion about this post